Kamis, 22 Desember 2011

Sejarah Banjarnegara, Asal Usul Sokanandi


Desa ini tidak jauh letaknya dari alun alun kota Banjarnegara. Kurang lebih 2 km jaraknya dari pusat kota. Desa ini bernama Sokanandi. Secara administrasi masuk kecamatan Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara. Mendengar nama Sokanandi saya jadi teringat tentang sebuah artikel yang dimuat di majalah PATRA SMA Negeri 1 Banjarnegara pada edisi 2011. Disitu terdapat sebuah artikel yang diambil dari tugas penelitian sejarah kelas X tahun pelajaran 2009/2010 yang memuat tentang asal usul Sokanandi.

Kata Sokanandi berasal dari 2 kata, yaitu Soka yang merupakan nama sebuah pohon dan Nandi yang merupakan nama sebuah batu. Ada juga yang menyebutkan bahwa kata Soka berasal dari nama bunga, yang melambangkan bahwa kawasan ini akan mengharumkan atau meninggikan derajat bagi penghuninya. Sedangkan kata nandi berasal dari kata kandi atau biasa dikenal dengan karung yang berarti tempat.

Konon, kawasan ini sebelum dikenal dengan nama Sokanandi, lebih dikenal dengan kawasan Kranggan. Nama Sokanandi baru diabadikan sejak pemerintahan Bupati Banjarnegara yang ketiga, yaitu Bupati Sumitro. Nama kawasan ini diganti karena masayarakat sekitar menginginkan perubahan kearah yang lebih baik. Dengan cara mengganti nama Kranggan menjadi Sokanandi. Masyarakat mengibaratkan pohon Soka adalah pohon yang teduh dan berbunga sebagai do'a bahwa masyarakat Sokanandi menginginkan kawasan yang teduh serta dapat menjadi kebanggaan tersendiri bagi yang menempati. Sedangkan kata nandi yang berasal dari batu nandi mengibaratkan tempat yang kokoh dan tahan banting.

Masyarakat Sokanandi, Banjarnegara, mempercayai bahwa pohon Soka dan batu Nandi memiliki kekuatan gaib. Masyarakat mempercayai bahwa bagi yang bertapa di batu nandi akan memperoleh kekuatan kekuatan dari seekor monyet. Banyak yang mengatakan bahwa kera itu muncul setiap hari Kamis tepatnya malam jum'at. Konon juga, ketika kera muncul batu nandi akan mengeluarkan asap tebal. Namun seiring dengan masuknya pengaruh agama, masyarakat Sokanandi kini hanya menganggap itu sebagai sebuah dongeng atau cerita rakyat saja.

Banjarnegara sendiri memiliki banyak desa yang masing masing memiliki cerita atau dongeng yang berbeda. Semoga pada postingan selanjutnya saya bisa menambahkan cerita cerita lain di sekitar Banjarnegara yang bisa menambah wawasan kita. Dan tak lupa saya ucapkan terimakasih kepada Redaksi Patra SMA Negeri 1 Banjarnegara sebagai sumber artikel ini. (PATRA Smansabara, 2011 hal. 43)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sasuke Vs Naruto

Sanji Vs Zorro

Follower

Tanggalan

JAM

Team Kakashi